Kakap Putih

Kakap Putih atau disebut juga Barramundi di daerah Semarang Jawa Tengah dikenal juga dengan nama lain: Pelik (dibawah 1kg), Ceplek (antara 1-2kg), Kakap (diatas 2kg). Tapi sering mancing mania hanya menyebut Ceplek untuk semua ukuran. Ikan barramundi bentuknya sangat gagah dan kekuatan tarikannya sangat hebat.

Barramundi adalah salah satu predator besar, tumbuh hingga mencapai bobot 60kg, tetapi yang sering tertangkap antara 1-3 kg bahkan kurang. Barramundi dapat tumbuh mencapai 180 cm. dan mencapi usia kedewasaan ketika barramundi mencapai panjang sekitar 99 cm usia barramundi bisa mencapai 25 tahun. Termasuk kedalam jajaran keluarga ikan yang cukup besar, barramundi merupakan perpaduan antara ikan yang hidup pada umumnya di air tawar dan air asin karena barramundi sangat cepat beradaptasi dari perairan air tawar ke air asin (laut).

Warna barramundi kehijau-hijauan – perunggu sepanjang punggung, warna perak sepanjang sisinya, dan warna putih di bagian bawahnya
Barramundi muda berwarna krem dengan bercak-bercak gelap dan beberapa ditemui mempunyai warna kekuning-kuningan di bagian belakang dan sirip ekornya. Kebanyakan barramundi memulai kehidupanya sebagai jantan dan berubah menjadi betina ketika semakin besar

Barramundi melakukan migrasi dari air tawar ke air asin untuk bertelur, dan kembali berkumpul ke arah sungai karena memang barramundi atau kakap berhabitat disekitar muara dan juga karena kakap ini dapat beradaptasi dari perairan laut ke air tawar atau sebaliknya.

Habitat ikan ini kalau di laut menyukai air dengan kedalaman 2-8 meter, berbatu-batu/karang, terowongan-terowongan beton/bambu atau disekitar akar-akar bakau yang tepat berada di tepi laut. Untuk kedalaman 10 meter masih bisa dihuni Kakap asalkan ada rumpon besar seperti kapal karam atau lainnya.
Muara sungai dan sungai yang berdekatan dengan laut juga disukai terutama oleh ikan-ikan Kakap babon yang berukuran besar. Karena sepertinya mereka kimpoi dan bertelur di sungai yang bermuara langsung ke laut.

    Category

    • (1)
    • (1)
    • (4)
    • (1)
    • (3)
    • (3)
    • (1)
    • (18)
    • (2)
    • (1)
    • (1)
    • (1)
    • (2)
    • (2)
    • (1)
    • (1)
    • (2)
    • (2)
    • (3)
    • (2)

    Category

    (18) (4) (3) (3) (3) (2) (2) (2) (2) (2) (2) (1) (1) (1) (1) (1) (1) (1) (1) (1)

    Category

    • (1)
    • (1)
    • (4)
    • (1)
    • (3)
    • (3)
    • (1)
    • (18)
    • (2)
    • (1)
    • (1)
    • (1)
    • (2)
    • (2)
    • (1)
    • (1)
    • (2)
    • (2)
    • (3)
    • (2)

Bloggerized by RastaCelebes & ThemesHive & Syukur pada Allah Alhamdulillaah